Hallo...
Kali ini aku mau sedikit cerita tentang pengalamanku vaksin HPV. Semoga bermanfaat yaa :)
Happy reading guys...
Apa sih vaksin HPV itu?
Menurut website alodokter.com, "Vaksin HPV adalah jenis vaksin yang berfungsi untuk mencegah infeksi virus HPV (human papillomavirus). Vaksin HPV umumnya diberikan kepada perempuan sebelum aktif melakukan hubungan seksual. Akan tetapi, vaksin ini juga dapat diberikan kepada laki-laki untuk lebih melindungi pasangannya dari terkena infeksi HPV".
Nah, vaksin HPV ini identik dilakukan oleh wanita yang hendak menikah. Akan tetapi, untuk kita-kita yang masih single dan belum tau kapan nikah, gak ada salahnya untuk melakukan vaksin ini (apabila ada kelebihan rezeki). Nah, kebetulan aku udh melakukan vaksin HPV di tahun 2019 karena iseng aja menghabiskan limit asuransi kesehatan dari kantor kan. Aku melakukan vaksin di MRCC Siloam Semanggi dan (kebetulan) langsung dengan dokter spesialis obgyn juga.
Well, vaksin HPV ini diberikan 3x suntik dalam rentang waktu 6 bulan. Vaksin ini dilakukan dengan cara lengan atas kita disuntik pada bulan ke 1, 2, dan 6. Hmm biasanya kalau abis disuntik gitu agak pegel-pegel sih, but it's okay kok.
Berapa sih biayanya?
Sebenarnya tergantung tempat kita vaksin dimana dan kapan. Kebetulan, aku vaksin di MRCC Siloam Semanggi + sekalian di dokter kandungan juga, jadi (mungkin) agak sedikit pricey. Setauku ini vaksin gak wajib dan gak ditanggung BPJS juga, jd harus mandiri. Ini rincian biaya di thn 2019 aku dulu ya:
Vaksin bulan 1: 20 April 2019 (ini aku datang sekalian sama kontrol hal lain)
Biaya dokter menyuntik kita = IDR 107.000
Vaksin HPV yang Gardasil = IDR 1.020.938
Vaksin bulan 2: 15 June 2019 (ini aku datang khusus untuk vaksin)
Biaya dokter kandungan = IDR 300.000
Vaksin HPV yang Gardasil = IDR 1.020.938
Biaya adm RS = IDR 50.000
Vaksin bulan 6: 26 Oct 2019 (ini aku datang sekalian sama kontrol hal lain)
Biaya dokter menyuntik kita = IDR 0, mungkin udh termasuk yang IDR 107rb itu
Vaksin HPV yang Gardasil = IDR 1.020.938
Kalau sudah vaksin, terus gimana?
Nah, karena aku sudah selesai vaksin HPV nya (3x suntik selama 6 bulan), yaudah. Kata dokterku vaksin HPV nya nanti harus diulang lagi 10 tahun kemudian, which is thn 2029. Lalu, apabila sudah menikah / aktif sexual intercourse, setiap tahun harus papsmear. Jadi yaudah deh, karena sekarang belum menikah dan ngapa2in juga, diemin aja haha
Sekian, semoga bermanfaat :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar